Skip to content

AstaMedia Group

  • Tentang Kami
  • Layanan Kami
    • AstaMedia Network
    • AstaMedia Blog School
    • Makassar Digital Promotion
    • Paket Wisata Makassar
    • SEO & Internet Marketing
    • Jasa SEO Makassar
    • Toko Online Makassar
  • Press Release
  • Lowongan Kerja
  • Hubungi Kami
  • Official Blog

AstaMedia Group

Internet Marketing & Digital Advertising

Apa itu Top Level Domain?

11/08/2012 by Asri Tadda

Apa itu Top Level Domain? Oke, mungkin sebelumnya kita perlu tahu apa itu domain name. Domain name merupakan nama unik yang digunakan untuk mengidentifikasi satu atau lebih IP address. Wikipedia mencatat, URL adalah rangkaian karakter menurut suatu format standar tertentu, yang digunakan untuk menunjukkan alamat suatu sumber seperti situs, blog, dokumen atau gambar di Internet.

Domain name digunakan dalam URL (Uniform Resource Locator) untuk mengidentifikasi situs web tertentu.

Ciri-ciri domain name yang baik adalah:
1. Singkat
2. Mudah diingat
3. Mudah dieja
4. Deskriptif

Karena Internet didasarkan pada IP address, bukan nama domain, setiap web server membutuhkan Domain Name System (DNS) server untuk menerjemahkan nama domain menjadi IP address.

Nah! Top Level Domain (TLD) adalah segmen terakhir dari nama domain. TLD mengidentifikasi suatu hal yang terkait dengan situs web, seperti tujuannya, organisasi yang memiliki atau wilayah geografis dari mana situs web itu berasal. Setiap TLD memiliki registry terpisah yang dikelola oleh organisasi yang ditunjuk di bawah arahan Internet Corporation for Assigned Names and Number (ICANN).

Pada alamat situs kami, http://blog.astamediagroup.com, com adalah top level domain name; astamediagroup.com adalah second-level domain name; dan blog adalah subdomain name. Keseluruhannya membentuk nama domain yang berkualitas. Penambahan HTTP:// menjadikannya URL yang lengkap.

ICANN mengidentifikasi kategori Top Level Domain berikut:

  • Country-code top-level domains (ccTLD). Setiap ccTLD mengidentifikasi suatu negara tertentu dan terdiri dari 2 huruf. Misalnya, ccTLD untuk Amerika Serikat adalah .us
  • Infrastructure top-level domain. Hanya terdapat 1 Top Level Domain dalam kategori ini, ARPA (Address and Routing Parameter Area). Internet Assigned Numbers Authority (IANA) mengatur Top Level Domain ini untuk IETF.
  • Sponsored top-level domains (sTLD). Top Level Domain ini diawasi oleh organisasi swasta.
  • Generic top-level domains (gTLD). Top Level Domain ini merupakan yang paling umum. Misalnya, .com untuk commercial (komersial) dan .edu untuk education (pendidikan). Kebanyakan gTLD terbuka untuk siapa saja.

Pada April 2009, ICANN mengusulkan adanya perluasan sistem dari TLD yang memungkinkan siapa saja untuk mendaftar urutan huruf yang tidak digunakan untuk penggunaan eksklusif mereka. Perusahaan yang menjual software, misalnya, bisa menggunakan .soft sebagai TLD.

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram

Terkait

Post navigation

Previous Post:

Menulis artikel itu tidak seperti yang diajarkan di Sekolah

Next Post:

Buka Puasa Bersama Astamedia Group

ASTAMEDIA GROUP

AstaMedia GroupAstaMedia Group didirikan pada 26 Januari 2009 di Makassar, Sulawesi Selatan sebagai perusahaan yang bergerak dalam layanan bisnis online dan internet marketing, khususnya untuk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia.
Baca Selengkapnya...

LAYANAN PROFESIONAL

  • Makassar Digital Promotion
  • Internet Marketing & SEO Services
  • Jasa Kampanye Caleg Online
  • Jasa Pembuatan Toko Online di Makassar
  • Jasa SEO dan Internet Marketing Makassar
  • AstaMedia Blog Network
  • More ……

ARTIKEL TERBARU

  • 8 Alasan Pentingnya Website sebagai Pusat Informasi Publik bagi Organisasi
  • Inspirasi Menu Masakan Harian: Resep Makanan Rumahan, Jajanan Kekinian, dan Olahan Daging Sapi Lezat
  • Ancaman Bahaya di Balik Ekstensi Browser (Peramban)
  • Trend Sewa Apartemen Murah di Kota Besar
  • Cara Berbisnis Online Sehingga Mendapatkan Banyak Konsumen
  • Cara Bisnis Online Lewat Blog Untuk Mendongkrak Penjualan
  • 4 Cara Paling Mudah Membuat Website Sendiri

DIREKTORI MAKASSAR

  • Bimbingan Belajar, Kursus dan Les Privat di Kota Makassar
  • Jasa Perawat Home Care Profesional di Makassar
  • Kambing Aqiqah di Makassar 0811-410-2869
  • Layanan Service AC di Makassar
  • Sales Resmi Dealer Motor Honda Makassar
  • Kacang Langkose Khas Asli Makassar
  • More….
© 2025 AstaMedia Group